Berita Terkini

KPU Kota Bogor mengikuti Program Dialog Ruang Publik TVRI dengan tema “Pilkada Secara Langsung atau Dipilih DPRD?

Kota Bogor - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bogor mengikuti Program Dialog Ruang Publik TVRI dengan tema “Pilkada Secara Langsung atau Dipilih DPRD?” Senin 26/01. Kegiatan ini diselenggarakan sebagai ruang diskusi publik untuk membahas wacana mekanisme Pemilihan Kepala Daerah di Indonesia.
Dialog tersebut diikuti oleh Kasubag Parmas dan SDM KPU Kota Bogor, Andhianna, S.I.P., serta Kasubag Teknis dan Hukum KPU Kota Bogor, Dion Marendra, S.Sos., bersama jajaran terkait.

Adapun narasumber dalam dialog publik ini adalah Prof. Muradi Guru Besar Politik dan Keamanan dari Universitas Padjadjaran (Unpad) dan Ahmad Nur Hidayat Ketua KPU Provinsi Jawa Barat. Keduanya menyampaikan pandangan dan analisis mendalam terkait kelebihan dan tantangan pelaksanaan Pilkada
secara langsung maupun mekanisme pemilihan melalui DPRD.

Dalam diskusi tersebut dibahas berbagai aspek, mulai dari penguatan Demokrasi, efektivitas pemerintahan daerah, partisipasi masyarakat, hingga implikasi politik dan hukum dari masing-masing sistem pemilihan.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 14 kali